Cara Masukkan Kode Voucher Telkomsel, Cepat Dan Anti Ribet

Cara Masukkan Kode Voucher Telkomsel

Cara memasukkan kode voucher Telkomsel adalah sangat mudah karena hanya butuh beberapa langkah sederhana. Ada banyak cara yang bisa dilakukan oleh pengguna Telkomsel untuk mengisi pulsa, salah satunya dengan memasukkan kode voucher.

Pengguna Telkomsel dapat membeli paket internet dalam bentuk voucher fisik yang bisa diperoleh dengan mendatangi outlet terdekat dan melakukan pembelian. Lantas, pelanggan bisa mengaktifkan kode voucher untuk mengisi pulsa. 

Apa Itu Kode Voucher Telkomsel

Kode voucher Telkomsel adalah rangkaian angka sejumlah 12 digit yang digunakan untuk mengisi pulsa internet. Kode ini bisa ditemukan pada voucher yang di beli di outlet resmi terdekat. 

Bentuk voucher biasanya seperti kartu perdana dan memiliki kode voucher yang masih tertutup hologram. Saat hendak memasukkan kode, pembeli harus menggosok hologram tersebut agar nomornya muncul. Harga voucher bisa berbeda menurut lokasi pembelian.

Informasi Harga Voucher Internet 

Harga dan kuota kode voucher Telkomsel adalah berbeda berdasarkan lokasi dimana pengisian paket dilakukan. Pada tiap daerah Sumatera, Jawa, Bali-Nusa Tenggara, Kalimantan-Sulawesi, serta Papua-Maluku, harga dan paket terbagi menjadi 3 zona.

Adapun paket kuota internet Telkomsel terdiri dari tiga jenis, yaitu:

  • Kuota Nasional, yaitu yang berlaku nasional.
  • Kuota Lokal, hanya berlaku pada regional dan zona yang sama dengan tempat pengisian voucher oleh outlet, serta
  • Kuota OMG! yang berlaku nasional. Kuota OMG! memiliki varian voucher internet selama 30 hari.

Voucher internet Telkomsel dapat digunakan oleh seluruh pelanggan prabayar Telkomsel, baik simPATI, KARTU As, maupun Loop. Jika tertarik menggunakan voucher untuk mengisi pulsa, ikuti petunjuk cara memasukkan kodenya berikut ini. 

2 Cara Memasukkan Kode Voucher

Memasukkan atau mengaktifkan kode voucher Telkomsel adalah terdapat dua cara, yaitu melalui USSD dan telepon. Bila memilih cara memasukkan kode melalui USSD, langkahnya adalah sebagai berikut:

  • Gosok lapisan hologram yang ada  hingga muncul kode voucher.
  • Buka menu “Pesan” pada perangkat seluler, kemudian masukkan kode voucher yang telah muncul di atas.
  • Pada papan tombol, ketik *133*Kode Voucher# lalu tekan tombol “Telepon.” Voucher telah aktif dan bisa digunakan.

Apabila langkah di atas tidak berhasil, maka cobalah cara ke dua, yaitu lewat telepon. Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:

  • Gosoklah hologram hingga muncul kode voucher.
  • buka menu “Telepon” dan ketikkan angka 888.
  • Selanjutnya, operator akan memberi pengarahan tentang langkah yang harus dilakukan.
  • Masukkan kode unik voucher saat diminta. Ikuti saja arahan selanjutnya.
  • Setelah selesai, maka pulsa dan paket data secara otomatis akan masuk ke perangkat seluler.

Kesimpulan

Menggunakan kode voucher Telkomsel adalah bisa menjadi alternatif aman untuk mengisi pulsa dan paket data. Pasalnya voucher fisik jarang mengalami gangguan dan data lebih aman.