Cara Kompres Video Agar Ukurannya Jadi Lebih Kecil

Cara Kompres Video Agar Ukurannya Jadi Lebih Kecil

Punya banyak koleksi video film atau anime sehingga memenuhi memori HP atau hard disk PC laptop? Ingin tahu bagaimana cara mengecilkan ukuran sebuah video tanpa mengurangi kualitasnya?

Maka kalian datang ke tempat yang tepat. Karena dalam kesempatan kali ini kita akan membahas seputar tips rahasia compress file video agar tak terlalu besar ukurannya.

Tutorial Memperkecil Size FIle Video

Biasanya ada beberapa faktor yang mempengaruhi besarnya ukuran suatu file video. Diantaranya seperti resolusi, frame rate, frame size, codec dan juga bit rate. Nah untuk memperkecil ukurannya, kita bisa mengcompress video tersebut dengan mengurangi beberapa aspeknya tanpa mempengaruhi dari segi kualitas secara signifikan.

Tips Compress Video Lewat HP Android

Dengan perkembangkan teknologi jaman sekarang, memperkecil ukuran video pun sudah bisa dilakukan lewat HP lho. Salah satu aplikasi yang bisa kalian gunakan bernama Panda Video Compressor. Ingin tahu bagaimana caranya? Simak tutorial berikut ini :

  • Pertama, download dan install aplikasi Panda Video Compressor
  • Setelah itu, kalian buka aplikasinya dan pilih video yang ingin dicompress.
  • Kemudian tinggal atur ukuran video yang ingin dihasilkan.
  • Jika semua sudah siap, kalian tinggal tap opsi Compress.
  • Tunggu hingga prosesnya selesai, jika sudah klik simpan.

Tutorial Compress Video di PC Laptop

Untuk para pengguna laptop juga ada berbagai macam aplikasi pengecil ukuran video yang tidak kalah kerennya. Salah satu yang paling populer adalah software bernama HandBrake. Aplikasi yang satu ini bisa dipakai untuk mengatur kualitas video untuk menyesuaikan ukurannya.

  • Silahkan download dan install app HandBrake di PC kalian.
  • Selanjutnya, buka dan pilih opsi File.
  • Cari video yang ingin kalian compress.
  • Berikutnya tinggal atur kualitas output sesuai kebutuhan.
  • Jika semua sudah siap, klik tombol Start Encode.
  • Tunggu prosesnya hingga selesai.

Panduan Compress Video Online Tanpa Aplikasi

Nah buat kalian yang tidak ingin menginstall aplikasi tambahan, sekarang ini juga sudah ada banyak situs yang menyediakan layanan compress video secara online. Salah satu yang cukup populer yaitu videosmaller.com, berikut cara penggunaannya :

  • Kalian buka situs videosmaller.com lewat browser.
  • Selanjutnya, pilih Browse untuk upload video.
  • Kalian bisa atur resolusi dari kualitas output yang diinginkan.
  • Jika sudah, klik upload video dan tunggu prosesnya.
  • Apabila telah selesai, kalian pilh opsi Download FIle untuk menyimpan.

Nah itulah beberapa tips trik yang bisa kalian coba untuk compress video di HP, PC maupun secara online. Jika kalian punya banyak koleksi film, drakor dan anime maka bisa pakai cara diatas untuk mengecilkan ukurannya sehingga tak memenuhi memori dan hard disk.